Makassar – Kapolrestabes Makassar, Kombes Pol Arya Perdana, S.H., S.I.K., M.Si, memimpin apel kesiapan pengamanan kunjungan mantan Presiden Republik Indonesia ke-7, Ir. H. Joko Widodo, yang digelar di Hotel Claro Makassar, Sabtu (31/01/2026).
Kunjungan mantan Presiden RI tersebut dalam rangka menghadiri Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) yang berlangsung di Kota Makassar.
Dalam arahannya, Kombes Pol Arya Perdana menekankan pentingnya pelaksanaan tugas pengamanan secara maksimal guna menciptakan situasi yang aman dan kondusif selama rangkaian kegiatan kunjungan berlangsung.
“Tugas kita adalah memastikan pengamanan berjalan dengan baik agar kegiatan kunjungan mantan Presiden RI Bapak Ir. H. Joko Widodo di Kota Makassar dapat berlangsung aman dan kondusif,” tegas Kapolrestabes Makassar.
Ia juga mengingatkan seluruh personel agar memahami tugas dan tanggung jawab masing-masing serta menghindari tindakan yang dapat mencoreng citra institusi Polri.
“Kita baru saja mendapatkan apresiasi dari DPR RI. Oleh karena itu, pahami tugas kalian dan jangan melakukan tindakan yang dapat merusak dan merugikan kita maupun institusi kepolisian,” ujarnya.
Terkait potensi adanya aksi unjuk rasa, Kapolrestabes Makassar menegaskan agar penanganannya dilakukan secara profesional dan humanis.
“Apabila terjadi unjuk rasa, saya harapkan dilakukan secara profesional dan humanis. Tidak ada pembakaran ban maupun penutupan jalan oleh pengunjuk rasa,” tambahnya.
Apel pengamanan ini diikuti oleh personel gabungan dari Brimob Polda Sulse, Personil Polda Sulsel dan Polrestabes Makassar yang diterjunkan untuk mengamankan seluruh rangkaian kegiatan Rakernas PSI serta kunjungan mantan Presiden RI di Kota Makassar.
