Makassar – Bhabinkamtibmas Kelurahan Bontomakkio, Kecamatan
Rappocini, Kota Makassar, Bripka Sahir, bersama Lurah Bontomakkio dan Babinsa
melaksanakan kegiatan pemantauan wilayah, Jumat (23/01/2026). Pemantauan
tersebut dalam rangka mengantisipasi potensi gangguan keamanan dan ketertiban
masyarakat (kamtibmas),
Kegiatan tersebut merupakan bentuk
sinergitas Tiga Pilar dalam menjaga situasi keamanan agar tetap aman dan
kondusif di wilayah Kelurahan Bontomakkio.
Selain melakukan pemantauan wilayah,
Bripka Sahir juga menyampaikan imbauan kepada warga agar senantiasa menjaga
keamanan.
Bripka Sahir mengatakan,
keterlibatan aktif masyarakat sangat penting dalam menciptakan situasi
kamtibmas yang kondusif.
“Kami mengajak seluruh warga untuk
selalu menjaga keamanan di lingkungan masing-masing serta segera berkoordinasi
dengan Ketua RT maupun aparat kewilayahan apabila terdapat kegiatan masyarakat
atau kejadian menonjol,” ujarnya.
Lebih lanjut, ia berharap bahwa
komunikasi yang baik antara warga dan aparat keamanan menjadi kunci dalam pencegahan
gangguan kamtibmas.
“Apabila ada permasalahan di
lingkungan, masyarakat dapat langsung menghubungi Bhabinkamtibmas Kelurahan
Bontomakkio atau melalui Call Center Polsek Rappocini Polrestabes Makassar,”
tambah Bripka Sahir.
Harapan kegiatan ini dapat meningkatkan
rasa aman di tengah masyarakat serta mewujudkan situasi kamtibmas yang aman,
tertib, dan kondusif di wilayah Kecamatan Rappocini.
