Polsek Tallo Mediasi Dua Kelompok Warga yang Berselisih


 Makassar – Kapolsek Tallo, Kompol H. Syamsuardi, S.Sos, M.H., menggelar pertemuan antar warga Kelurahan Lembo dan Layang di Posko Balla Barakka, Kecamatan Tallo, Kota Makassar, pada Minggu (2/3/2025).

Dalam pertemuan tersebut, Kanit Reskrim Polsek Tallo, Iptu Saiful Basir, S.E., menuturkan, pihak kepolisian akan mengambil tindakan tegas terhadap siapa saja yang mencoba mengganggu keamanan dan ketertiban masyarakat.

“Saya pastikan akan menindaki setiap pelaku kriminal, apalagi yang mencoba mengganggu keamanan dan ketertiban masyarakat. Namun, sebaiknya kita semua bermitra dalam menjaga Kamtibmas bersama-sama,” ujar Iptu Saiful Basir.

Ia juga menambahkan bahwa warga Lembo dan Layang seharusnya tidak lagi berselisih paham, mengingat kedua kelompok tersebut tinggal berdekatan dan bagaikan saudara.

Pertemuan ini turut dihadiri oleh tokoh masyarakat dan orang tua dari para pelaku sebagai saksi dalam proses mediasi. Selain itu, sebanyak 20 personel Patroli Motor (Patmor) Presisi Polda Sulsel dikerahkan untuk mengamankan jalannya mediasi guna memastikan situasi tetap kondusif.

Kapolsek Tallo, Kompol H. Syamsuardi, menyampaikan bahwa upaya mediasi ini merupakan langkah preventif untuk menghindari konflik lebih lanjut.

“Alhamdulillah, kedua belah pihak sepakat untuk berdamai dan tidak lagi melanjutkan perselisihan. Mereka akan kembali hidup bertetangga seperti sedia kala,” ungkap Kapolsek Tallo.

Ia juga berharap agar para tokoh masyarakat dan generasi muda tidak mudah terprovokasi serta segera melaporkan kepada pihak kepolisian jika terjadi tindakan yang mengarah pada tindak pidana.

Pertemuan ini berakhir dengan suasana damai, di mana kedua belah pihak yang sebelumnya berselisih terlihat bercanda dan tertawa bersama sebagai tanda rekonsiliasi.

Lebih baru Lebih lama